Ajarin Dong Puh Sepuh: Konteks & Kumpulan Memenya Lengkap
Pernah nggak sih, kamu lihat meme “Puh Sepuh” di timeline? Meme ini isinya orang-orang yang kelihatannya saling merendah, padahal aslinya mereka adalah “suhu” yang udah jago banget. Tapi, sebenarnya apa sih konteks aslinya? Kenapa mereka saling merendah? Yuk, kita bahas!
Apa Itu Sepuh?
Dalam bahasa Jawa, “sepuh” berarti tua. Biasanya kata ini dipakai buat orang yang dihormati karena sudah berumur, berpengalaman, atau dianggap bijaksana.
Tapi, di dunia gaul internet, arti “sepuh” sedikit bergeser. Istilah ini dipakai buat nyebut orang-orang yang ahli di bidang tertentu, seperti menggambar, bermain game, atau hobi lainnya. Biasanya, mereka disebut “sepuh” karena skill mereka udah level dewa.
Awal Mula Meme “Puh Sepuh”
Awal mula meme ini datang dari beberapa postingan di internet, khususnya di grup-grup kreatif. Biasanya, orang-orang akan memamerkan hasil karya mereka baik itu gambar, editan video, atau foto. Namun, yang bikin lucu adalah caption yang sering mereka tambahkan, seperti:
- “Mohon kritik dan sarannya ya, sepuh. Aku masih pemula”
- “Maaf hasilnya jelek, mohon masukannya dari sepuh”
Padahal, karya yang mereka unggah udah jelas-jelas keren banget! Gambarnya detail, videonya halus, atau editannya terlihat profesional. Tapi tetap aja, mereka ngaku-ngaku pemula.
Karena kelakuan seperti ini, kolom komentar di postingan mereka sering dipenuhi dengan balasan bercandaan seperti:
- “Sepuh bisa aja nih, merendah banget”
- “Puh sepuh, ajarin dong”
- “Wah, sepuh merendah sampai ke inti bumi”


Kenapa Meme Ini Bisa Viral?
Sebenarnya, meme “Puh Sepuh” udah lama ada. Tapi, belakangan meme ini kembali naik daun setelah salah satu kreator TikTok, Bang Edgar (@garilla666), bikin konten yang viral. Videonya tentang meme “sepuh” berhasil dapat 361 ribu likes dan ditonton lebih dari 3 juta kali. Dari situ, meme ini menyebar lagi di berbagai platform sosial media.
@garrilla666penampakan inti bumi♬ puh – Edgar
Kenapa Sepuh Suka Merendah?
Banyak yang bilang, ini fenomena “merendah untuk meroket.” Maksudnya, orang yang udah jago mencoba terlihat rendah hati supaya nggak dibilang sombong. Tapi, karena terlalu sering dilakukan, lama-lama malah jadi bahan olok-olok dan candaan.
Sebagian orang juga menganggap sikap ini sebagai cara halus buat dapet pujian. Jadi, walaupun niatnya nggak sombong, tetap aja kesannya jadi berlebihan.
Contoh Meme Puh Sepuh



Kesimpulan
Meme “Puh Sepuh” adalah cerminan budaya internet yang suka bikin humor dari fenomena sehari-hari. Meski awalnya dianggap lucu, meme ini juga jadi pengingat buat kita supaya nggak terlalu lebay dalam merendah. Kalau udah jago, nggak ada salahnya kok mengakui keahlian kita dengan santai.
Jadi, gimana? Kamu termasuk tim “sepuh beneran” atau “merendah untuk meroket”?





Good https://is.gd/N1ikS2
Very good https://is.gd/N1ikS2
Good https://is.gd/N1ikS2
Good https://is.gd/N1ikS2
https://shorturl.fm/2k8Rv